Kutipan dari Najwa Shihab - Halaman 12

Berikut adalah kumpulan kata-kata bijak dan kutipan inspiratif dari Najwa Shihab. Kutipan-kutipan ini mencerminkan pemikiran, filosofi, dan kebijaksanaan yang telah menginspirasi banyak orang. Temukan inspirasi dan wawasan baru melalui kata-kata yang bermakna mendalam ini.

Najwa Shihab

Najwa Shihab

Presenter berita, jurnalis dari Indonesia

1977 -

Menampilkan 221 - 240 dari 560 kutipan

Kekuasaan tidak lagi menyengat, karena hanya tontotan elite yang berjarak.

Sumber: Diam Bukan Pilihan

Kemiskinan menjadi tontonan, ketika negara memelihara kesenjangan.

Sumber: Manusia Gerobak

Kepemimpinan bukan perkara jabatan, tapi soal menjawab persoalan, seraya menebarkan harapan.

Kontroversi menjadi bumbu yang menghidupkan agar pertunjukkan terus laris diperbincangkan.

Sumber: Pemicu Kontroversi

Menghidupkan kembali kreatifitas, merayakan imajinasi yang tak berbatas.

Sumber: Berani Tampil Beda

Pemuda tak sempat jadi anak manis melihat kepongahan terasa begitu sinis.

Rakyat selalu dianggap mencari jago, para caleg sukarela bergaya superhero.

Sumber: Pilihlah Aku

Sebab rakyat yang beri kuasa, rakyat juga yang membayar bea. Karena presiden memang bukan raja dan istana bukanlah pesanggrahan keluarga.

Sumber: Istana Punya Cerita

Karena pengekangan hanya melahirkan pembungkaman dan kemandirian disalah arti dengan ketundukan.

Sumber: Generasi Pembelajar

Keberanian menjadi panglima/keseriusan sebagai bendera dan optimisme menjelma sepucuk doa.

Sumber: Habibie dan Suara Anak Negeri

Layanan publik dibisniskan, urusan warga jadi dagangan. Orang miskin jadi korban, lantaran dianggap hanya diam.

Sumber: Negeri Pungli

Mengisi ruang kosong pemerintah, bertindak nyata bukan dengan banyak kata.

Sumber: Diam Bukan Pilihan

Para pencari keadilan terpojok, oleh peradilan dan hakim yang jorok.

Sumber: Mafia Perkara

Pembantu RI 1 harus jelas rekam jejak di publik, tidak semata hitungan balas jasa politik.

Sumber: Pembantu RI 1

Penguasa dipilih silih-berganti, namun sistem hidup Jakarta kian menambah frustasi.

Sumber: Pemangku Jakarta

Polisi harus di garda terdepan, menciptakan efek jera bagi kejahatan.

Sumber: Bukan Polisi Tidur

Rekayasa kasus & salah tangkap, menjelaskan penegak hukum yang tak bertanggung jawab.

Sumber: Hukuman Salah Alamat

Republik ini butuh komandan, yang siap mendobrak keadaan.

Sumber: Komandan Koboi

Segelintir oligarki yang menguasai aset negara, sudah waktunya dihukum keras dengan mosi tidak percaya.

Sumber: Sidang Rakyat : Mosi Tidak Percaya

Sesekali harus berani keluar dari rutinitas, menikmati hidup dengan penuh otentisitas.

Sumber: Berani Tampil Beda

Kutipan-kutipan dari Najwa Shihab di atas merupakan gambaran dari pemikiran dan karya beliau yang telah memberikan inspirasi bagi banyak orang. Setiap kata-kata bijak membawa pesan mendalam yang dapat menjadi refleksi dan pedoman dalam kehidupan sehari-hari. Semoga Anda menemukan inspirasi dan pencerahan melalui kutipan-kutipan ini.

Author Lain yang Mungkin Anda Suka