Kutipan dari Mario Teguh - Halaman 9
Berikut adalah kumpulan kata-kata bijak dan kutipan inspiratif dari Mario Teguh. Kutipan-kutipan ini mencerminkan pemikiran, filosofi, dan kebijaksanaan yang telah menginspirasi banyak orang. Temukan inspirasi dan wawasan baru melalui kata-kata yang bermakna mendalam ini.

Mario Teguh
Motivator dan konsultan dari Indonesia
1956 -
Menampilkan 161 - 180 dari 309 kutipan
Wanita bisa marah jika laki-lakinya membagi uang kepada wanita lain, apalagi membagi cinta!
Alasan utama tertundanya kekayaan adalah kita tidak ikhlas berada di tempat di mana kita bisa.
Anda akan ditakuti-takuti dengan resiko, agar Anda menyiapkan diri dengan lebih utuh. Anda akan dibuat khawatir dengan yang mungkin terjadi, agar Anda memperkuat diri dan melengkapi kemampuan untuk bereaksi dengan anggun terhadap yang akan terjadi. Anda akan dibiasakan dengan kebaikan dan keberhasilan, agar Anda tidak menjatuhkan diri dengan kesombongan yang disebabkan oleh keberhasilan yang kadang-kadang.
Cinta itu sederhana: Aku untukmu, dan engkau untukku. Jika tak mampu untuk itu, jangan bicara cinta.
Inginkanlah yang mudah, tetapi jangan lupakan keharusan mu untuk menjadi lebih kuat. Bukan pemberian yang mudah yang akan memudahkan hidup mu, tetapi kemampuan yang menjadikan mu pantas bagi semua pemberian besar.
Janganlah pengkhianatan oleh satu orang yang tidak baik, menjadikanmu kejam mencurigai semua orang.
Jika anda sedang benar, jangan terlalu berani dan bila anda sedang takut, jangan terlalu takut. Karena keseimbangan sikap adalah penentu ketepatan perjalanan kesuksesan anda.
Jika hidup dan matiku untuk Tuhan, untuk saya apa? Anda dapat apa yang Tuhan miliki.
Kasih sayang itu sederhana. Tetapi, tidak sederhana perannya dalam mencantikkan kehidupan kita. Marilah kita mengikhlaskanlah diri untuk mengasihi pasangan kita sepenuhnya.
Kehidupan ini tidak mudah, dan semua orang tahu itu. Jangan mengeluh seperti hanya Anda yang menderita.
Kekecewaanmu hanya boleh sementara, tapi harapan-baikmu harus selamanya.
Ketidak-setiaan terjadi bukan karena kebetulan atau kesempatan, tapi karena keputusan. Keputusan untuk tidak setia.
Kualitas yang menjadi dasar dari semua kebaikan pribadi adalah kejujuran kepada diri sendiri.
Orang yang tidak membangun kemampuan, akan hidup lebih lama dalam kesulitan.
Pacaran adalah jomblo yang tersamarkan. Pernikahanlah yang mengakhiri masa jomblo.
Sabarlah. Memang akan ada orang di masa depanmu yang malu dan menyesal karena meremehkanmu saat muda.
Tuhan, kami titip Ibunda kami ya? Mohon dijaga, disayangi, dan dipastikan bahwa hatinya damai dan bahagia.
Uang itu penting. Uang memang bukan segalanya, tapi segalanya bisa menjadi lebih mudah dengan uang.
Upaya untuk tidak menjadi orang gagal, lebih sulit daripada upaya untuk sukses.
Dalam cinta, ketika ada yang berbeda, jangan mencari siapa yang salah, karena kamu dan dia adalah tim yang sama dengan tujuan yang sama.
Kutipan-kutipan dari Mario Teguh di atas merupakan gambaran dari pemikiran dan karya beliau yang telah memberikan inspirasi bagi banyak orang. Setiap kata-kata bijak membawa pesan mendalam yang dapat menjadi refleksi dan pedoman dalam kehidupan sehari-hari. Semoga Anda menemukan inspirasi dan pencerahan melalui kutipan-kutipan ini.