Kutipan dari Koshigaya Osamu

Berikut adalah kumpulan kata-kata bijak dan kutipan inspiratif dari Koshigaya Osamu. Kutipan-kutipan ini mencerminkan pemikiran, filosofi, dan kebijaksanaan yang telah menginspirasi banyak orang. Temukan inspirasi dan wawasan baru melalui kata-kata yang bermakna mendalam ini.

Koshigaya Osamu

Koshigaya Osamu

Penulis dari Jepang

1971 -

Menampilkan 1 - 11 dari 11 kutipan

Ini dari tabunganmu? Kau sendiri yang bilang hemat pangkal kaya, tetapi untuk apa uang sebanyak ini? Bukankah ini uang hasil kerja kerasmu?…ini uang yang kuperoleh dari bekerja. Selama bukan hasil dari pekerjaan jahat, tidak apa-apa kan menggunakannya?

Sumber: Her Sunny Side

Kehidupanku? Apa ya…kalau diringkas mungkin menjadi. ‘Album debut sebuah punk band’. Apa maksudnya?. Selesai dengan cepat.

Sumber: Bonus Track

Apakah kau sendiri juga menganggap bertemu denganku adalah takdir?

Sumber: Her Sunny Side

…menyimpan perasaan pada seseorang bahkan setelah beberapa tahun hanya akan membebaninya, makanya sampai hari ini aku terus merahasiakannya. Aku takut dianggap aneh.

Sumber: Her Sunny Side

Kadang bonus track itu sendiri malah lebih baik dibandingkan keseluruhan album.

Sumber: Bonus Track

Selalu ada kegetiran yang bisa mengiringi sebuah kebahagiaan saat kita menyukai seseorang.

Sumber: Her Sunny Side

Tapi tetap saja kau disampingku, kan? Setiap pulang sekolah kau tidak pernah marah karena aku memaksa mengikutimu. Bisa bersama Kosuke selama di sekolah bagiku yang waktu itu sangat membenci sekolah adalah suatu kebahagiaan. Itu karena Kosuke memang baik.

Sumber: Her Sunny Side

Terus, kalau disimpulkan, bagaimana kehidupanmu? Bagus?

Sumber: Bonus Track

…hal yang tak pernah terbayangkan beberapa bulan lalu karena kemungkinan kau akan memilih agen tempatku bekerja nyaris nol. Padahal, kita sama-sama tidak tahu apa yang akan kita lakukan setelah aku pindah saat kelas 3 SMP. Siapa yang menyayangkan kita akan bertemu lagi di ruang tunggu perusahaan lingerie yang terkenal Lara Aurore di Ebisu?

Sumber: Her Sunny Side

…jumlah bra yang terjual tidak ditentukan oleh banyaknya papan iklan yang dipasang di Stasiun Shibuya atau Shinnjuku. Menurut survey yang pernah dilakukan oleh perusahaan kereta api, tidak ada gunanya memajang sederetan papan iklan dengan model berpose setengah telanjang…

Sumber: Her Sunny Side

…hidup ini singkat kan? Jadi, kalau tidak melakukan apa yang ingin dilakukan, aku bisa rugi.

Sumber: Her Sunny Side

Kutipan-kutipan dari Koshigaya Osamu di atas merupakan gambaran dari pemikiran dan karya beliau yang telah memberikan inspirasi bagi banyak orang. Setiap kata-kata bijak membawa pesan mendalam yang dapat menjadi refleksi dan pedoman dalam kehidupan sehari-hari. Semoga Anda menemukan inspirasi dan pencerahan melalui kutipan-kutipan ini.

Author Lain yang Mungkin Anda Suka