Kutipan dari Ayuwidya

Berikut adalah kumpulan kata-kata bijak dan kutipan inspiratif dari Ayuwidya. Kutipan-kutipan ini mencerminkan pemikiran, filosofi, dan kebijaksanaan yang telah menginspirasi banyak orang. Temukan inspirasi dan wawasan baru melalui kata-kata yang bermakna mendalam ini.

Ayuwidya

Ayuwidya

Penulis dari Indonesia

Kategori: Penulis (Modern) Negara: Indonesia

Beberapa karyanya antara lain The Mint Heart, Strawberry Cheesecake, Frenemy, Semesta Mendukung (Mestakung, The Novels), hellogoodbye, CLBK Bikin Repot, Masruri VS The Olympians dan lain-lain.

Menampilkan 1 - 20 dari 22 kutipan

Memasak adalah membahagiakan orang lain. Makanan yang enak bisa bikin bahagia. Lebih dari itu, memasak adalah sebuah kejujuran.

Sumber: Strawberry Cheesecake

Orang yang bisa memasak itu berawal dari belajar dan bersusah-susah.

Sumber: Strawberry Cheesecake

kalo seorang cowok memilih duduk di depanmu, artinya ia masih berada dalam tahap menakarmu, melihatmu, dan menilaimu. Kalau dia memilih kursi di sampingmu, ia sudah berada dalam tahap yang mengingkan untuk selalu dekat denganmu. Tak perlu lagi melihat bagaimana kamu.

Sumber: LDR #CrazyLove

Kita punya cara sendiri-sendiri untuk bertahan hidup tanpa orang yang kita cintai. Sebagian orang bertahan dengan memori, sebagian lagi justru terluka karena memori.

Sumber: Strawberry Cheesecake

Perempuan tidak tahan ada seseorang yang memuji perempuan lain, terutama jika pujian itu dari laki-laki yang disukainya. Mereka menganggap semua hal adalah kompetisi bagi sesama jenisnya.

Sumber: Strawberry Cheesecake

Ketika hidup mengecewakan, pelarian terbaik adalah kenangan saat diri merasa dicintai.

Sumber: Strawberry Cheesecake

Kalo lo mau mempertahankan Marvel, silakan. Bertahanlah sekuat yang lo bisa, tapi jangan lupa membuka mata. Mungkin lo nggak bisa melihat dia secara langsung, tapi dunia ini punya caranya sendiri untuk membawa kejujuran ke depan mata lo. Yang perlu lo lakukan adalah membuka mata, oke?

Sumber: LDR #CrazyLove

Ketika kamu bebas melakukan hal yang kamu suka untuk dirimu sendiri, itulah kejujuran.

Sumber: Strawberry Cheesecake

Ilmu itu mahal. Juga butuh kerja keras. Sayang,kan, kalo ujung-ujungnya malah nggak dihargai?

Sumber: LDR #CrazyLove

Perempuan yang menangis itu membuat laki-laki yang berada di sekitarnya lebih depresi seribu kali.

Sumber: Strawberry Cheesecake

Apakah semua laki-laki mengukur kesempurnaan perempuan berdasarkan keahliannya didapur?

Sumber: Strawberry Cheesecake

Ketemu langsung emang penting. Tapi, yang lebih penting, kita masih ngerasain kehadiran masing-masing meskipun jauhan. Daripada dekat, tapi kerasa jauh, bahkan ngga kerasa ada lagi. Itu lebih miris.

Sumber: LDR #CrazyLove

Lo kayak cewek, ngambek melulu.

Sumber: LDR #CrazyLove

Nggak ada hungan yang sempurna. Kita cuma bisa jalaninnya sebaik mungkin. Termasuk kalau harus LDR, ya LDR-lah sebaik mungkin. Lebih baik daripada langsung nyerah.

Sumber: LDR #CrazyLove

Segala sesuatu yang terjadi pada kita karena sebuah alasan dan sesuatu itu pasti akan terjadi pada waktunya. Kita tidak bisa memperlambat atau mempercepatnya.

Sumber: Strawberry Cheesecake

Sponge Cake disebut dengan Angel Cake. Makanan malaikat karena kelembutan dan keringanan teksturnya.

Sumber: Strawberry Cheesecake

Ini untuk seseorang yang aku cintai. Apakah kamu tahu bagaimana rasanya itu? Melakukan sesuatu yang justru paling kamu benci untuk orang yang kamu cintai?

Sumber: Strawberry Cheesecake

Jomblo itu bukan dosa.

Sumber: LDR #CrazyLove

Lakukanlah yang menurutmu benar untuk dirimu sendiri.

Sumber: Strawberry Cheesecake

Makanlah yang enak maka hidupmu akan baik-baik saja.

Sumber: Strawberry Cheesecake

Kutipan-kutipan dari Ayuwidya di atas merupakan gambaran dari pemikiran dan karya beliau yang telah memberikan inspirasi bagi banyak orang. Setiap kata-kata bijak membawa pesan mendalam yang dapat menjadi refleksi dan pedoman dalam kehidupan sehari-hari. Semoga Anda menemukan inspirasi dan pencerahan melalui kutipan-kutipan ini.

Author Lain yang Mungkin Anda Suka